Sabang Fokus Infrastruktur dan Wisata

Anas Fahruddin,
Kepala Bappeda Kota Sabang
Untuk Kota Sabang, prioritas pembangunan hingga tahun 2017 nanti tentunya adalah membangun dan melengkapi infrastruktur yang mendukung Sabang sebagai destinasi wisata di Indonesia. Semua fasilitas dan infrastruktur harus dilengkapi. Lihat saja bangaimana membludaknya wisatawan ke Kota Sabang, terutama di hari-hari libur. Tapi kadang wisatawan banyak yang tidak terlayani dengan baik, misalnya tidak ada oleh-oleh yang variatif, akomodasinya juga belum cukup lengkap, serta masih kurangnya infrastruktur pendukung. Jadi Pemerintah Kota Sabang akan fokus di sini.

Untuk tahun 2017 nanti, program besar kita termasuk untuk pemberdayaan ekonomi rakyat adalah pembangunan pabrik cokelat. Karena kita melihat di mana-mana destinasi wisata itu selalu identik dengan cokelat. Tidak masalah cokelatnya tidak dihasilkan di Sabang, tapi yang penting pengolahannya bisa dilakukan di Sabang dengan kualitas dan standar internasional.

Yang juga tak kalah penting adalah, Pemerintah Kota Sabang juga meminta ketegasan regulasi, terkait dengan pelabuhan bebas Sabang, terutama terkait distribusi barang-barang yang masuk ke pelabuhan yang boleh didistribusikan ke daratan.

Selama ini kan kasian juga melihat gula yang disita selalu di pelabuhan dan kemudian dimusnahkan. Nah, pembangunan pabrik cokelat yang kita rencanakan nanti juga untuk memanfaatkan gula-gula yang diimpor masuk ke Sabang. Jika sudah jadi penganan cokelat, pastinya bisa dijual ke daerah lain.[yayan]

Post a Comment

0 Comments